PLN Indonesia Power Services kembali menunjukkan komitmennya dalam penerapan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan meraih lima penghargaan bergengsi dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia dalam ajang Naker Award 2024. Acara ini berlangsung di JIEXPO Kemayoran dan dihadiri oleh Wakil Presiden RI, Bapak Ma'ruf Amin.
Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang telah menunjukkan dedikasi, kreativitas, dan keberhasilan dalam berbagai bidang ketenagakerjaan, termasuk dalam implementasi program K3. PLN Indonesia Power Services berhasil meraih penghargaan sebagai berikut:
- PT PLN Indonesia Power Services - Penghargaan Bendera Emas Sistem Manajemen K3 (SMK3).
- PLN IP Services Unit PLTD Nusa Penida - Penghargaan Program Pencegahan dan Penanggulangan HIV-AIDS di Tempat Kerja dengan Kategori PLATINUM.
- PLN IP Services Unit PLTU Kalbar 1 - Penghargaan Program Pencegahan dan Penanggulangan HIV-AIDS di Tempat Kerja dengan Kategori GOLD.
- PLN IP Services Unit PLTU Kalbar 1 - Penghargaan Kecelakaan Nihil (Zero Accident).
- PLN IP Services Unit PLTMG Timika - Penghargaan Kecelakaan Nihil (Zero Accident).
Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas komitmen PLN Indonesia Power Services dalam menjaga dan meningkatkan standar keselamatan di lingkungan kerja. "Penghargaan ini adalah motivasi bagi kami untuk terus berkomitmen dalam menjalankan budaya K3 di lingkungan kerja serta mempertahankan kinerja K3 yang optimal. Keselamatan dan kesehatan kerja merupakan investasi penting untuk menjaga keberlangsungan usaha dan mencapai produktivitas perusahaan yang tinggi," ujar Hari Cahyono - Direktur Utama PLN IP Services
Dengan pencapaian ini, PLN Indonesia Power Services bertekad untuk terus mengedepankan penerapan K3 yang lebih baik dan inovatif, demi kesejahteraan pegawai dan kelangsungan usaha yang berkelanjutan