Bagikan

Menutup tahun 2025, PLN Indonesia Power Services menyelenggarakan Refleksi Akhir Tahun 2025 yang dilaksanakan secara hybrid, bertempat di Kantor Pusat dan diikuti secara daring oleh seluruh unit kerja PLN IP Services di seluruh Indonesia.

 

Acara ini dibuka langsung oleh Direktur Utama PLN IP Services, Hari Cahyono, yang dalam arahannya mengajak seluruh insan PLN IP Services untuk menjadikan momentum akhir tahun sebagai ruang muhasabah dan refleksi diri, baik secara pribadi maupun sebagai bagian dari organisasi.

 

“Di penghujung tahun, refleksi menjadi proses penting untuk melihat kembali perjalanan yang telah dilalui, mengevaluasi diri, serta menata langkah agar tahun mendatang dapat menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya,” ujar Hari Cahyono.

 

Ia juga menyampaikan bahwa perjalanan di awal tahun 2025 dihadapkan pada berbagai tantangan dan target baru yang tidak ringan. Namun, berkat kerja keras, komitmen, dan sinergi seluruh Insan PLN IP Services, setiap tantangan tersebut dapat dilalui dengan baik.

 

“Semua pencapaian yang diraih tidak lepas dari kontribusi dan dedikasi seluruh Insan PLN IP Services. Terima kasih yang setulusnya atas kerja keras dan kebersamaan yang terus terjaga. Mari kita nikmati setiap proses dan pembelajaran yang telah dilalui,” tambahnya.

 

Lebih lanjut, Direktur Utama mengajak seluruh insan perusahaan untuk mulai menata resolusi dan semangat baru dalam menyongsong tahun 2026 sebagai babak baru untuk melangkah lebih maju dan memberikan kontribusi yang semakin optimal bagi perusahaan.

 

Refleksi Akhir Tahun 2025 ini menjadi momentum untuk merenungkan perjalanan selama satu tahun terakhir sekaligus memantapkan niat dan langkah menuju tahun 2026. Kegiatan diisi dengan arahan Direksi, doa bersama, santunan, serta pelepasan pegawai purna tugas sebagai wujud apresiasi dan kebersamaan di penghujung tahun.

 

Melalui doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Tino Wardani, Lc, seluruh Insan PLN IP Services diajak untuk memperkuat nilai keikhlasan, rasa syukur, dan tekad untuk terus bertumbuh serta memberikan kontribusi terbaik bagi PLN Indonesia Power Services di masa mendatang.


Informasi dan berita terbaru mengenai PLN Indonesia Power Services dapat diakses melalui portal resmi: www.plnipservices.co.id

 

Komunikasi Korporat

PLN Indonesia Power Services

 

Sekilas Tentang PLN Indonesia Power Services

PT PLN Indonesia Power Services adalah anak perusahaan PT PLN Indonesia Power (PT PLN IP) yang merupakan subholding PT PLN (Persero). PT PLN IP Services menyediakan solusi energi terbaik, terkini, dan terintegrasi dibidang ketenagalistrikan melalui 6 (enam) bisnis inti yaitu Operation & Maintenance, Supply Energy, Maintenance Repair & Overhaul, EPC Services, Rental Power Services, dan Strategic Part. PT PLN Indonesia Power Services selalu berkomitmen untuk memberikan High Quality Service For Sustainable Energy Solutions.

Berita Terkait